Syarat dan Ketentuan
Dengan menggunakan layanan kami/ndrwdev.com/ndrwdev, Anda setuju untuk terikat dengan ketentuan dan syarat berikut. Harap baca dengan seksama sebelum melanjutkan.
1. Layanan yang Kami Sediakan
ndrwdev.com menyediakan layanan pembuatan website, migrasi website, instalasi dan manajemen VPS, serta jasa maintenance WordPress. Layanan diberikan secara profesional berdasarkan brief yang telah disetujui oleh klien dan sesuai dengan kesepakatan awal.
2. Proses Kerja dan Brief Klien
Kami hanya akan memulai pengerjaan layanan setelah menerima brief yang jelas dan lengkap dari klien. Brief ini harus mencakup semua informasi dan kebutuhan proyek agar dapat berjalan dengan lancar. Semua komunikasi dan kesepakatan dilakukan melalui email atau media komunikasi resmi yang disepakati.
2.1. Keputusan Teknologi
Jika klien tidak menentukan stack teknologi yang akan digunakan, maka seluruh keputusan terkait teknologi akan ditentukan oleh ndrwdev berdasarkan kebutuhan proyek.
3. Pembayaran dan Ketentuan Pembayaran
Untuk memulai proyek, klien wajib membayar uang muka (DP) sebesar 50% dari total biaya proyek. Pembayaran dapat dilakukan melalui metode yang disediakan oleh ndrwdev.com. DP dianggap sebagai bentuk komitmen klien atas proyek.
Sisa pembayaran (50%) wajib diselesaikan setelah proyek selesai dan diserahkan kepada klien untuk pemeriksaan dan persetujuan.
4. Pengembalian Dana
Tidak ada pengembalian dana atas pembayaran DP atau pelunasan penuh, untuk semua jenis layanan termasuk namun tidak terbatas pada: pembuatan website, migrasi website, instalasi dan manajemen VPS, serta jasa maintenance WordPress.
5. Tanggung Jawab Klien
Klien bertanggung jawab untuk menyediakan semua informasi, konten, dan akses yang diperlukan (seperti hosting, domain, atau file relevan) agar pengerjaan berjalan dengan baik dan tepat waktu. Keterlambatan penyediaan informasi dapat memengaruhi tenggat waktu dan kualitas hasil pekerjaan.
5.1. Ketentuan Khusus WordPress
Jika klien menginginkan website berbasis WordPress namun memberikan referensi desain yang tidak berasal dari tema/template WordPress, maka biaya akan disesuaikan. Jika pekerjaan memerlukan kode custom di luar tema/template, biaya akan difokuskan pada pengembangan kode tersebut. Biaya tambahan dapat berlaku untuk penyesuaian tema agar sesuai kebutuhan proyek.
5.2. Akses dan Perubahan oleh Klien Selama Proses Pengembangan
Selama proses pengembangan, klien tidak diperbolehkan login, mengubah desain, konten, atau struktur website tanpa pemberitahuan dan persetujuan tertulis dari ndrwdev. Jika dilakukan tanpa izin, semua tanggung jawab dan revisi dari ndrwdev dianggap batal. Risiko atas perubahan tersebut menjadi tanggung jawab penuh klien.
6. Layanan VPS
Spesifikasi VPS yang dicantumkan sebagai “max/maksimum” menunjukkan kapasitas maksimal yang bisa digunakan. ndrwdev berhak mengalokasikan sumber daya sesuai kebutuhan proyek yang lebih efisien dari spesifikasi maksimum tersebut.
Jika terdapat sisa anggaran dari pengadaan VPS, dana tersebut akan dialokasikan sebagai tambahan layanan seperti backup rutin, server snapshot, atau pengawasan server tambahan.
7. Keamanan dan Privasi
Kami menjaga kerahasiaan dan keamanan semua data yang diberikan klien. Kami tidak akan menjual atau membagikan informasi klien kepada pihak ketiga tanpa izin tertulis, kecuali diwajibkan oleh hukum.
8. Kepemilikan dan Hak Cipta
Setelah pembayaran penuh diterima dan proyek selesai, semua hak cipta atas website, file, dan materi yang dikerjakan menjadi milik klien. Kami berhak menampilkan hasil proyek dalam portofolio kami, kecuali ada kesepakatan tertulis yang menyatakan sebaliknya.
9. Penundaan dan Pembatalan
ndrwdev berhak menunda atau membatalkan proyek jika klien tidak memenuhi kewajiban, seperti keterlambatan pembayaran, brief yang tidak lengkap, atau tidak memberikan akses yang diperlukan dalam waktu yang wajar.
10. Penolakan Tanggung Jawab
Kami tidak bertanggung jawab atas gangguan layanan pihak ketiga (mis. penyedia hosting), kerusakan teknis pada platform WordPress, atau serangan siber. Kami juga tidak bertanggung jawab atas kehilangan data akibat kelalaian klien dalam melakukan backup data.
11. Perubahan dan Pembaruan Syarat dan Ketentuan
ndrwdev.com berhak mengubah syarat dan ketentuan ini tanpa pemberitahuan. Klien disarankan untuk memeriksa halaman syarat dan ketentuan secara berkala.
12. Pernyataan Tanggung Jawab Terbatas terhadap Laporan Biaya
ndrwdev hanya bertindak sebagai penyedia jasa berdasarkan brief dan permintaan klien. Kami tidak bertanggung jawab atas cara klien melaporkan atau menggunakan informasi biaya layanan kami kepada pihak ketiga, termasuk mark-up atau penyembunyian nilai sebenarnya.
Setiap invoice atau dokumen resmi mencerminkan nilai aktual kesepakatan dan dapat dijadikan bukti hukum.
13. Non-Representasi
ndrwdev bukan bagian dari organisasi atau institusi mana pun yang diwakili oleh klien. Kami tidak bertanggung jawab atas dampak administratif, hukum, atau keuangan yang timbul dari tindakan klien dalam menyampaikan atau menggunakan hasil layanan kami.
14. Permintaan Penyesuaian Nominal Invoice oleh Klien
ndrwdev dapat menyesuaikan nominal invoice berdasarkan permintaan klien, misalnya untuk mencakup dana pribadi yang telah ia keluarkan sebelumnya. Jika kelebihan pembayaran diterima dari pihak ketiga (misalnya perusahaan klien) dan klien meminta selisihnya dikembalikan kepadanya, maka permintaan tersebut akan dianggap sah dan benar. ndrwdev tidak bertanggung jawab atas konsekuensi administratif, hukum, atau internal yang timbul dari permintaan tersebut.
15. Dasar Persetujuan
Dengan melakukan pembayaran ke rekening resmi yang terdaftar di pay.ndrwdev.com, klien dianggap telah membaca, memahami, dan menyetujui seluruh syarat dan ketentuan yang berlaku pada halaman ini.
16. Hukum yang Berlaku
Syarat dan ketentuan ini tunduk pada hukum yang berlaku di Indonesia. Setiap sengketa akan diselesaikan di pengadilan yang berwenang di wilayah hukum Indonesia.
17. Kontak Kami
Jika Anda memiliki pertanyaan atau membutuhkan klarifikasi lebih lanjut, silakan hubungi kami melalui [email protected], live chat, atau WhatsApp kami.